Kulon Progo yang lekat dengan slogan The Jewel Of Java telah menjadi Kabupaten yang pesat dalam pembangunan infrastrukturnya. Sejak dipercayakannya Wilayah Kapanewon Temon sebagai tempat dibangunnya Bandara Kelas Internasional (NYIA), seiring itu juga pembangunan mulai meluas di setiap wilayah. Pembenahan dan pembangunan akses jalan telah merambah ke berbagai wilayah, yang diikuti pula dengan usaha-usaha yang bermotif ekonomi telah tumbuh dimana-mana, terutama perusahaan kuliner dan wisata. Semua itu bertujuan untuk mengimbangi Kulon Progo yang telah menjadi destinasi transportasi maupun wisata.
Salah satu wilayah yang akan ditampilkan dalam bahasan saat ini adalah Padukuhan Kedungsaogo yang terdapat di Kalurahan Kedungsari Kapanewon Pengasih Kabupaten Kulon Progo. Warga Kedungsogo khususnya di wilayah RT 33 dibantu sebagian warga Padukuhan Kradenan (bersebelahan), melakukan pembuatan talud jalan baru penghubung dia antara keduanya.
Talud jalan sepanjang 145 meter ini dimulai pembangunannya pada tanggal 13 November 2023, dan ditargetkan selesai pada tanggal 2 Desember 2023 yang didanai dari dana aspirasi masyarakat Kedungsogo. Talud ini berfungsi untuk memperbesar kestabilan tanah jalan baru tersebut khususnya jika dilalui kendaraan. Sehingga tujuan dari pembangunan talud jalan baru ini diharapkan dapat memperlancar mobilitas serta kegiatan ekonomi masyarakat.